Jajal Tol Manado-Bitung, Jokowi: Kalau Ngebut, 30 Menit Sampai

Jakarta – Sebelum meresmikan Jalan Tol Manado-Bitung Seksi 2B Danowudu-Bitung, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjajal infrastruktur konektivitas tersebut.
Saat mencoba Tol Manado-Bitung, kata dia, dibuthkan waktu hanya 35 menit, tanpa terburu-buru.
Namun, apabila dengan kecepatan lebih, maka waktu yang dibutuhkan untuk melewati tol tersebut hanyalah 30 menit.
“Tadi saya meniti, 35 menit (perjalanan), tapi nggak ngebut. Kalau ngebut, kira-kira 30 menit sampai,” ujar Jokowi dalam sambutannya dalam peresmian tol tersebut, Jumat (25/2/2022).

Asal tahu saja, Danowudu-Bitung merupakan seksi terakhir yang dirancang membentang 13,5 kilometer.

Tol Manado-Bitung terdiri dari dua Seksi 1 yaitu Manado-Airmadidi sepanjang 14 kilometer yang dibangun Pemerintah.
Sementara Seksi 2 Airmadidi-Bitung 25 kilometer yang dibangun PT Jasamarga Manado-Bitung (JMB).

Dengan diresmikannya seksi tersebut, Jalan Tol Manado-Bitung yang membentang 39,8 kilometer siap beroperasi penuh dan dimanfaatkan dalam mendukung aktivitas masyarakat di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

Jalan tol ini juga akan memudahkan pengiriman logistik serta mobilitas barang dan orang dari Manado-Bitung maupun ke Pelabuhan Internasional Bitung.
Selain itu, juga diharapkan dapat menyambungkan ke Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Manado-Bitung-Likupang apabila pembangunannya telah selesai.
Jokowi berharap, dari pembangunan ini nantinya muncul titik-titik pertumbuhan ekonomi baru.

“Kita harapkan pertumbuhan ekonomi di Sulut melebihi nasional. Karena, pertumbuhan ekonomi Sulut melebihi nasional kita,” kata Jokowi.

Tol Manado-Bitung juga nantinya akan dilengkapi dengan dua rest area atau tempat istirahat dan pelayanan (TIP) di Jalur A dan Jalur B.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *