UMB Tingkatkan Kompetensi Lulusan SMA/SMK Dengan Memanfaatkan Internet

BEKASI – Sebagai bentuk Pengabdian Masyarakat, dosen Universitas Mercu Buana Jakarta Prodi Teknik Informatika menyelenggarakan Kegiatan Pengandian Kepada Masyarakat (PKM) dengan tema “Memanfaatkan Internet Dalam Meningkatkan Kompetensi Ketika Terjun di Masyarakat”. Kegiatan dilakukan dengan memberikan penyuluhan untuk menambah skill pada calon lulusan siswa di wilayah Bina Lontar, Kelurahan Jati Cempaka, Kota Bekasi. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat tersebut dilaksanakan pada 11 Maret 2023.

“Kami survei di daerah Bina Lontar Bekasi, ternyata rata-rata siswa lulusan SMA itu mengalami kesulitan dalam mencari pekerjaan. Karena kita tahu banyak lulus sekolah karena tidak dapat melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi. Maka kami melatih mereka untuk bisa manfaatkan internet dalam mencari pekerjaan, tentunya dengan skill tambahan lainnya,” ujar Ketua Tim PKM Dhanny Permatasari, S.Kom., MT., didampingi anggota tim PKM Sustono, ST., MT. Dalam pelaksanaannya tim dosen melibatkan dua mahasiswa yakni Rendy TB Simbar dan Frisko Mayufid.

Tim PKM menyasar pada pelajar SMU atau SMK yang tinggal di area Bina Lontar untuk membekali mereka pengetahuan dimana ketika mereka lulus mereka sudah mempunyai skill tambahan ataupun ide untuk membuka usaha.

Peserta dalam kegiatan Pengabdian ini dihadiri sekitar 12 siswa yang tinggal di area Bina Lontar Jati Cempaka, dari 20 siswa yang mendaftar sebelumnya. Siswa-siswa mendapatkan kesempatan bertanya langsung kepada para narasumber, serta berdiskusi dan bertukar pendapat. Para siswa juga terlihat sangat antusias dalam kegiatan pelatihan yang diberikan. Sebab mereka dilatih untuk belajar mandiri guna meningkatkan potensi, pemahaman dan keterampulan siswa yang ingin mereka pelajari dengan memamfaatkan teknologi internet.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *